Kumpulan Game Android RPG Offline Terbaik 2022

Kumpulan Game Android RPG Offline Terbaik 2022
Daftar Isi Artikel


Magelang1337.com
- Bermain game merupakan salah satu hobi bagi sebagian besar orang. Secara umum ada tiga genre game yaitu RPG, MMORPG, dan MOBA. Pada artikel kali ini, kami akan mengulas beberapa game android RPG Offline yang bisa Anda mainkan pada smartphone Anda. RPG (Role Playing Game)  merupakan sebuah permainan dimana Anda akan memerankan tokoh buatan serta menjalani alur cerita dari tokoh game selama permainan.

10 Game Android RPG Offline

Game RPG sendiri ada yang bisa dimainkan secara online dan offline. Sehingga kamu bisa pilih berdasarkan keinginan. Game RPG offline, tidak perlu koneksi internet tetapi, game RPG yang dimainkan offline tidak kalah serunya dari game RPG online. Berikut ini game android RPG offline yang bisa Anda coba pada smartphone.

1. Soulcraft – Action RPG




Soulcraft - Action RPG merupakan game RPG offline besutan developer MobileBits. Game ini merupakan jenis game petualangan yang akan mengajak Anda berpetualang selama permainan. Secara desain grafis, Soulcraft menampilkan visual 3 dimensi yang akan membuat tampilan inferface yang keren dan menarik. Dalam game ini, Anda diminta untuk melalui berbagai rintangan agar berhasil melaju ke tahap berikutnya. 

Game ini mempunyai fitur menarik dan kelebihan, diantaranya:

• Menampilkan lokasi yang berasal dari dunia nyata, yaitu Hamburg, Roma, Mesir, dan Newyork.
• Memiliki 5 mode permainan yaitu, Arena, Hellgate, Crystall Defense, Time Run, serta Boss Fight. 
• Dapat dimainkan secara multiplayer.
• File cukup kecil yaitu 45.45 MB. 

2. Dungeon Hunter 4


Dungeon Hunter 4 merupakan game RPG offline yang dibuat oleh developer Gameloft. Ini merupakan game petualang yang mengajak Anda untuk berpeluangan pada setiap stage-nya. Tentunya, setiap stage memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Dungeon Hunter 4 juga diklain sebagai game visual dengan desain grafis terbaik.

Beberapa fitur menarik yang dihadirkan oleh game ini yaitu:
·   Memiliki 4 karakter hero dengan gaya pertarungan yang berbeda-beda.
·   Mengusung tema dark fantasy.

3. Shadowrun: Dragonfall DC


Selanjutnya, ada game Shadowrun: Dragonfall DC yang mengusung tema medieval gantasi dengan berbagai misteri yang akan membuat permainan semakin seru dan menantang. Game ini juga memiliki tampilan grafis yang menarik, sehingga membuat pemain betah memainkan game ini. Anda akan diajak menjelajah dunia yang penuh dengan teknologi terbaru. Selama petualangan, akan ada makhluk fantasi yang akan menemani Anda mnyelesaikan tantangan, seperti peri, kurcaci, hingga makhluk meta manusia.

Beberapa kelebihan dan fitur menarik dari game ini adalah:

• Memperlihatkan dunia masa depan di tahun 2054 yang sangat menarik.
• Setiap karakter memiliki skill yang semakin meningkat sesuai tingkat petualangan yang dilakukan pemain. 
• File game sebesar 755 MB.

4. The Chronicles Inotia 4


Game android RPG Offline selanjutnya yaitu The Chronicles Inotia 4: Assassin Of Berkel. Game ini menjadi game offline populer dikalangan pecinta game android dengan style anime yang khas. Di setiap level, Anda bisa menerapkan hingga 15 skill yang berbeda-beda. Anda juga dapat memilih kelas pertarungan, mulai dari Sorcerer, Priest, Assassin, Black Knight, dan Ranger. 
Ada beberapa fitur menarik dari game ini, diantaranya:  

• Tersedia berbagai pilihan bahasa sesuai kebutuhan pemainnya.
• Terdapat sekitar 400 lebih peta perjalanan yang perlu dilalui pemain.

5. Final Fantasy Brave Exvius


Game ini bercrita tentang Dark Knight, Cecil Harvey yang merupakan seorang kesatria tangguh. Dia diangkat menjadi seorang pemimpin pasukan angkatan udara yang hebat. Misi dalam permainan ini adalah mendapatkan Kristal Suci, akan tetapi dibalik misi ini ada pengkhianatan. Pertarungan pun mulai terjadi. Jika Anda tertarik untuk memainkannya, segeraa download di PlayStore dan mainkan secara offline. 

Beberapa fitur unggulan dalam game ini yaitu:

• Strategi game yang handal, meskipun pertarungan terkesan sederhana. 
• Memiliki arena pertarungan yang mendukung untuk dimainkan bersama teman.

6. Game Ben 10 Xendrome


Game selanjutnya yang bisa Anda mainkan secara online yiatu Game Ben 10 Xendrome. Ini merupakan jenis game seperti tayangan di televisi. Dalam game ini, Anda dituntunt  menjadi pahlawan yang akan melawan musuh dan menyelamatkan dunia. 

Anda juga bertugas untuk mengumpulkan semua DNA dari alien untuk meningkatkan kekuatan diri sehingga mampu menghadapi rintangan dari lawan. 

Fitur menarik dalam game ini diantaranya:
• Menggunakan Level Up.
• Memiliki kontrol sistem yang menyenangkan.
• Dapat memainkan 9 karakter berbeda dan 8 tingkatan atau level berbeda. 
• File berukuran 54.05 MB.

7. Shadowrun Returns


Shadowrun Returns merupakan salah satu permainan RPG offline yang menyatukan dunia dengan sebuah teknologo dan magis. Dalam dunia fantasi ini, Anda tidak hanya melihat manusia saja yang hidup, namun ada karakter Orc, Elf, Troll, dan Dwarf. 

Dalam game ini Anda berperan sebagai Shadowrrunner, yaitu seorang tentara bayaran yang memiliki tugas menuntaskan misi khusus yang ada dalam permainan tersebut. Disini Anda juga harus mencari identitas Emerald City Riper, yang merupakan seorang pelaku pembunuhan berantai. Game ini akan membuat Anda merasakan keseruan dan ketegangan.

Fitur terbaik dalam game ini yaitu:
• Fitur 3 dimensi yang membuat karakter game tampak nyata.
• Lingkungan dalam petualangan, menampilkan dunia yang berbeda dan menarik.

8. Sword Kenshin


Game ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai seni bela diri. Dengan bermain game ini, Anda bisa mendapatkan ilmu dan pengalaman bela diri selama memainkan game. Berikut ini beberapa fitur menarik yang disematkan dalam game ini:

• Kawan dapat menjadi musuh dengan menggunakan battle mode.
• Lebih dari 100 dapat bertempur bersama.
• Didukung dengan lingkungan dengan tampilan 3 dimensi.
• Sistem game play dan juga reward unik.

9. Crashlands


Crashlands merupakan jenis game survival untuk bertahan hidup di planet yang dikelilingi oleh penjahat. Game ini akan mengajak Anda untuk mendapatkan pengalaman seru selama bermain. Segera unduh game ini dan mainkan secara gratis di smartphone Anda. Crashlands memiliki fitur unggulan seperti:

• Desain grafis menampilkan suatu planet dengan visual yang menarik.
• Dapat mengganti tema sesuai dengan keinginan.

10. Galaxy On Fire 2


Game android RPG offline selanjutnya yaitu Galaxy On Fire 2. Game ini memiliki tampilan visual 3 dimensi yang sangat menarik. Hal tersebut menjadi salah satu alasan mengapa game ini banyak diunduh oleh para pecinta game RPG. 

Dalam game ini akan menampilkan kisah seseorang yang dilempar ke sebuah galaksi di saat terjadi kerusakan mesin pesawat. Akhirnya ia harus bertarung dengan seluruh lawan dan musuh yang menghadang di sana. 

Game ini memiliki fitur terbaik yang ditawarkan, diantaranya:
• Memiliki lebih dari 30 sistem perbintangan dalam game.
• Memiliki lebih dari 100 planet dalam game. 
• Terdapat 50 karakter unik yang dapat ditemukan.
• Memiliki efek suara 3D yang menarik.

Itulah 10 game android RPG offline yang bisa Anda unduh dan mainkan pada smartphone Anda. Selamat mencoba. 

★★★★