Perlengkapan Menjadi Youtuber Untuk Pemula

Perlengkapan Menjadi Youtuber Untuk Pemula
Daftar Isi Artikel
Apakah kamu tertarik untuk menjadi seorang youtuber? Saat ini banyak orang ingin menjadi youtuber karena terinspirasi dari orang-orang sukses yang menjadi youtuber. Bahkan masyarakat awam pun mulai membuat channel youtube, sebagai bentuk ketertarikan mereka menjadi youtuber. Untuk menjadi youtuber profesional, kamu perlu menyiapkan beberapa hal yang akan mendukungmu menjadi seorang youtuber. Apa sajakah itu? Yuk simak perlengkapan menjadi youtuber Pemula seperti berikut ini!


Perlengkapan Menjadi Youtuber Untuk Pemula

Ada beberapa perlengkapan utama yang perlu kamu siapkan jika ingin menjadi seorang youtuber.

1. Kamera

Kamera merupakan alat utama yang digunakan dalam membuat video. Kamu tak harus membeli kamera mahal jika memang belum memiliki modal. Mulailah dari hal sederhana, misalnya menggunakan kamera smartphone. Jika kamu paham tentang cara mengambil gambar dan video yang tepat, berbekal kamera smartphone pun sudah bisa menghasilkan konten yang menarik.

Namun, untuk meningkatkan kualitas konten di channelmu, kamu tetap membutuhkan sebuah kamera. Pilihlah kamera yang memiliki resolusi tinggi, sehingga mampu menghasilkan video dengan resolusi yang tinggi pula. Ini akan membantumu menciptakan video berkualitas, sehingga tidak mudah pecah ketika diedit dan diunggah ke channel youtube.

2. Mic atau Microphone

Peralatan selanjutnya yang dibutuhkan untuk menjadi youtuber yaitu mic. Microphone digunakan untuk menghasilan audio atau suara yang lebih berkualitas, jernih dan jelas. Sehingga penonton yang mendengarkan videomu di youtube tidak merasa terganggu. Dengan audio yang berkualitas, pesan yang ingin disampaikan pada audien dalam video tersebut juga akan tersampaikan dengan tepat.

 Nah, ada beberapa jenis mic yang bisa kamu gunakan saat membuat video sesuai dengan kebutuhan.

šŸ”“ Microphone Lavalier atau Clip on Mic. Ini merupakan jenis microphone yang paling banyak digunakan oleh youtuber untuk membuat video sehari-hari, misalnya membuat vlog traverling.

šŸ”“ Condensor Microphone. Jenis microphone ini lebih cocok digunakan untuk membuat video tentang game atau digunakan oleh para youtuber gamer.

šŸ”“ Shotgun Microphone. Jenis microphone yang satu ini lebih cocok digunakan untuk menangkap suara dari satu sumber saja, misalnya dari arah depan. Misalnya untuk merekam suara saat menyanyi atau membuat music cover.

4. Tripod

Jangan lupa siapkan tripod juga untuk mendukung pembuatan video konten youtubemu. Tripod akan membantumu mendapatkan kualitas video yang stabil dan tidak goyang-goyang dibandingkan jika kamera hanya dipegang dengan tangan. Walaupun kamu menggunakan kamera mahal, namun saat merekam tanganmu goyang-goyang, maka kualitas video yang dihasilkan menjadi tidak maksimal. Inilah pentingnya adanya tripod untuk meningkatkan kualitas video.

5. Lighting

Kamu juga membutuhkan lighting untuk mendukung perekaman video agar hasilnya lebih berkualitas. Apalagi jika Anda merekam video di dalam ruangan dengan pencahayaan yang kurang. Banyak jenis lighting yang digunakan oleh para youtuber salah satunya lampu berjenis LED.

6. Laptop Atau Komputer

Terakhir, perangkat terpenting yang dibutuhkan untuk membuat video youtube adalah komputer atau laptop. Setelah kamu merekam video, audio, maupun gambar dengan kamera dan dukungan peralatan lainnya, saatnya kamu mengedit video mentahan tersebut menjadi video yang siap diunggah.

Pastikan komputer atau laptop yang kamu gunakan mendukung untuk diinstall beberapa aplikasi editing sehingga video yang dihasilkan benar-benar berkualitas. Memiliki space penyimpanan yang cukup besar, sehingga tidang hang ketika digunakan untuk mengedit video atau menginstal aplikasi tambahan. Tak perlu terburu-buru menggunggah video yang sudah kamu rekam ke youtube. Pastikan bahwa kamu sudah mengeditnya dengan baik dan menarik, sehingga membuat penontonmu merasa puas.

Sudah tahukan, untuk menjadi seorang youtuber kamu perlu menyiapkan beberapa peralatan pendukung. Usahakan kamu telah memiliki keenam perlengkapan untuk memulai menjadi youtuber pemula seperti di atas.

★★★★