Android hadir bukan hanya untuk kebutuhan komunikasi dan mendapatkan informasi. Perangkat ini juga digunakan oleh para gamer untuk aktivitas gaming sehari-hari, mulai dari mengisi waktu luang hingga menghasilkan uang.
Nah, untuk mendukung aktivitas bermain game yang mereka lakukan, tak jarang dari gamer rela membeli ponsel Android dengan spesifikasi yang sesuai dengan game yang akan mereka mainkan. Pasalnya, tidak semua game bisa diinstall disemua perangkat. Beberapa game dengan kapasitas besar, hanya bisa diinstal di smartphone dengan spesifikasi tertentu pula.
Ponsel Android Chipset Snapdragon menjadi salah satu spesifikasi smartphone yang cocok untuk bermain game. Tak jarang para gamer memilih smartphone yang dibekali Chipset Snapdragon karena memiliki kinerja sistem yang mumpuni. Sehingga membuat aktivitas gaming lancar dan menyenangkan.
Deretan Ponsel Android Chipset Snapdragon untuk Game
Diantara banyaknya ponsel terbaru dipasaran, berikut ini 5 ponsel Android dengan Chipset Snapdragon yang cocok untuk bermain game.
Smartphone pertama yang cocok digunakan untuk bermain game adalah ASUS ROG Phone 2. Perangkat ini dibekali dengan Chipset Snapdragon 855+ yang mendukung kinerja sistem lancar. Tak hanya itu saja, ASUS juga membekali perangkatnya dengan RAM berkapasitas 8 GB / 12 GB dan memori internal 128 GB / 512 GB.
ASUS ROG Phone 2 juga didukung dengan lebar layar 6,6 inci berjenis AMOLED 2340 x 1080p. Dengan bentang layar yang cukup lebar, akan membuat aktivitas gaming yang kamu lakukan lebih menyenangkan dan memuaskan. Soal daya tahan baterai, kamu tak perlu khawatir karena smartphone ini didukung dengan dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh lengkap dengan fitur Fast Charging.
Baca Juga : Cara Downgrade OS Asus ROG Phone
Diantara banyaknya ponsel terbaru dipasaran, berikut ini 5 ponsel Android dengan Chipset Snapdragon yang cocok untuk bermain game.
ASUS ROG Phone 2
Smartphone pertama yang cocok digunakan untuk bermain game adalah ASUS ROG Phone 2. Perangkat ini dibekali dengan Chipset Snapdragon 855+ yang mendukung kinerja sistem lancar. Tak hanya itu saja, ASUS juga membekali perangkatnya dengan RAM berkapasitas 8 GB / 12 GB dan memori internal 128 GB / 512 GB.
ASUS ROG Phone 2 juga didukung dengan lebar layar 6,6 inci berjenis AMOLED 2340 x 1080p. Dengan bentang layar yang cukup lebar, akan membuat aktivitas gaming yang kamu lakukan lebih menyenangkan dan memuaskan. Soal daya tahan baterai, kamu tak perlu khawatir karena smartphone ini didukung dengan dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh lengkap dengan fitur Fast Charging.
Baca Juga : Cara Downgrade OS Asus ROG Phone
Black Shark Phone
Black Shark merupakan vendor smartphone yang mendapat dana terbesar dari Xiaomi. Meskipun begitu, Black Shark bukanlah induk perusahaan Xiaomi. Smartphone ini hadir dengan keunggulannya sendiri, salah satunya dibekali dengan Chipset Snapdragon 845. Kinerja sistem yang mumpuni tersebut didukung pula dengan RAM berkapasitas 8 GB / 10 GB dan kapasitas memori internal sebesar 128 GB / 256 GB.
Tak berbeda jauh dengan ASUS ROG Phone 2, Black Shark juga didukung dengan layar yang cukup lebar yaitu 6,01 inci FULL HD 1080 x 2160 piksel. Aktivitas gaming yang dilakukan dengan Android ini akan lebih nyaman dan menyenangkan. Perangkat ini ditenagai dengan baterai cukup kuat berkapasitas 4.000 mAh. Untuk urusan harga, Smartphone ini dibanderol dengan harga mulai dari 7 - 12 jutaan rupiah. Tertarik untuk memilikinya?
Xiaomi Mi 9
Xiaomi memang tak tanggung-tanggung setiap mengeluarkan smartphone terbaru. Seperti Xiaomi Mi 9 yang hadir untuk para gamer. Pasalnya, smartphone Android ini dibekali dengan prosesor Snapdragon 855 yang membuat kinerja sistem lebih mumpuni. Selain itu, Xiaomi juga membekali perangkatnya dengan dukungan RAM berkapasitas 6 GB / 8 GB dan memori internal 64 GB / 128 GB / 256 GB.
Sementara, untuk bentang layarnya Xiaomi Mi 9 hadir dengan ukuran 6,39 inci dan berteknologi Super AMOLED. Dengan layar yang cukup lebar, membuat aktivitas bermain lebih memuaskan. Xiaomi Mi 9 ditenagai dengan baterai cukup besar yakni 3.300 mAh. Kamu bisa memiliki smartphone ini dengan harga mulao dari 4 - 6 jutaan rupiah. Cukup terjangkau bukan?
Baca Juga : Agar Tidak Menyesal ! Ini Tips Membeli Smartphone Bekas
OnePlus 6T
Android Chipset Snapdragon yang cocok untuk aktivitas gaming selanjutnya adalah OnePlus 6T. Selain dibekali dengan prosesor Snapdragon 845, smartphone ini juga didukung dengan RAM 6 GB / 8 GB dan ruang penyimpanan internal sebesar 128 GB.
Kamu juga akan dibuat nyaman bermain karena layarnya yang cukup lebar yakni 6,41 inci dengan teknologi Optic AMOLED 1080 x 2340 pixel. Perangkat ini juga ditenagai dengan baterai berkapasitas 3.700 mAh sehingga dapat bertahan lama saat digunakan. Smartphone ini bisa kamu miliki dengan harga cukup terjangkau yakni 5 - 7 jutaan rupiah.
OPPO Find X
OPPO memang kerap memberikan kepuasan kepada penggunanya disektor kamera. Bukan hanya kamera, OPPO juga membekali OPPO Find X dengan Chipset Snapdragon 845. Menariknya, perangkat ini juga didukung dengan RAM 8 GB dan memori internal 256 GB.
Tidak jauh berbeda dengan smartphone Snapdragon untuk gaming sebelumnya, OPPO juga memiliki bentang layar dengan lebar 6.4 inci. Ini akan memberikan kepuasaan ekstra saat bermain game. Tak hanya lebar, smartphone juga bisa bertahan cukup lama dengan dukungan baterai 3730 mAh. Nah, OPPO Fine X bisa kamu peroleh dengan harga sekitar 8 jutaan
Aktivitas gaming jadi semakin lancar dengan beberapa rekomendasi ponsel Android Chipset Snapdragon seperti di atas. Apakah kamu punya rekomendasi lain?