Google Chrome adalah sebuah aplikasi peramban yang bisa dibilang paling populer dipakai saaat ini oleh pengguna komputer karena tersedia untuk semua jenis sistem operasi. Tetapi, pernah kah kamu merasakan tiba-tiba Google Chrome menjadi lebih lambat? Biasanya kasus ini terjadi ketika menggunakan beberapa tab browser sekaligus. Tidak hanya itu jika masalah ini dibiarkan google chorme bisa ‘not responding’.
Kamu tidak perlu khawatir karena pada kesempatan kali ini kami akan berbagi tutorial Mempercepat Loading Google Chrome yang bisa membantu kinerjanya jadi lebih cepat dan nyaman digunakan. Cara ini kami merangkum dari berbagai sumber dan sebagian memang terbukti, karena penulis sudah mencobanya.
Berikut ini 14 Langkah untuk mempercepat kinerja Google Chrome :
1. Hapus Ekstensi yang Tidak Terpakai
Meskipun ekstensi punya berbagai fasilitas, Kamu perlu memahami bahwa terlalu banyak menginstalnya dapat meningkatkan beban CPU sehingga program utama Chrome akan terbagi dengan ekstensi itu sendiri. Jadi hapuslah yang tidak terpakai agar CPU tidak terbebani.2. Memakai Thema Default
Tema chrome akan di proses oleh GPU komputer. Tapi jika kamu menggunakan Intel HD Graphics berarti yang akan dibebankan CPU. Mengatur tema bawaan akan lebih baik, responsif dan tidak lag.Dan berikut panduan mengatur tema bawaan chrome :
- Klik icon titik tiga di pojok kanan atas lalu pilih Settings atau bisa dengan link chrome://settings/
- Pada bagian Appearance klik Reset Default themes
3. Aktifkan Prefetch Resources
Cara mengaktifkannya kamu pilih menu Options > Show advanced setting. Kemudian centang di bagian prefetch resources to load pages more quickly4. Hapus Cache Chrome
Cache adalah data dari sebuah situs web yang kamu kunjungi dan disimpan di komputer. Jadi pada saat kamu membuka website itu lagi, Chrome akan memuat lebih cepat karena data transfer yang diperlukan sudah tersimpan. Efeknya cache mengorbankan kinerja komputer, terutama ketika kamu membuka Google Chrome. Biasanya diperlukan waktu beberapa menit untuk menampilkan seluruh tampilan Chrome.Sebenarnya cache sangat dianjurkan bagi mereka yang menggunakan internet kuota berbasis paket data. Tetapi jika kamu ingin chrome menjadi lebih cepat harus menghapus cache.
5. Selalu UPDATE Google Chrome
Kenapa harus melakukan update? untuk mendapatkan fitur baru dan kinerja lebih baik. Melalui update ini pengembang Google Chrome terus memberikan fitur dan kinerja yang membuat program lebih lancar saat digunakan. Tidak hanya itu setelah update kamu juga akan mendapatkan pengaman tambahan jika ada malware menyerang Chrome.6. Menghapus Tabs yang tidak Digunakan
Saat menggunakan chrome terkadang, tidak terasa telah membuka banyak tabs bisa sampai lebih dari 10 tabs. Padahal kamu hanya aktif di 3 tabs saja dan sisanya dibiarkan. Hal seperti ini akan memakan banyak RAM. jadi lebih baik tutup tabs yang tidak perlu.7. Memakai Save Data Chrome
Save Data dapat menggunakan google saver tujuannya mengompresi halaman website supaya lebih cepat saat memuat data dan juga hemat bandwidth. Untuk menggunakan ekstensi Save Data kamu bisa mendapatkan di tersedia melalui link https://chrome.google.com/webstore/detail/save-data-on/nholpkfnmjbinlhcfihkhiehdaohlibg . Jika internet kamu lemot kamu tetap bisa membuka website dengan cepat itu adalah Keunggulan dari Save Data.8. Membuat Flash Plugin Click
Saat kamu berselancar di internet biasanya akan menemukan konten yang menggunakan flash seperti video, iklan dll. Konten seperti ini akan berdampak buruk bisa memperlambat saat memuat suatu halaman website. Dan untuk mengatasi hal ini kamu harus mengaktifkan plugin konten caranya :- Klik Settings > lalu masuk ke Show Advanced Settings > Pilih Content Settings di opsi Privacy > dan klik Let me choose when to run plugin content.
Cara ini dapat men-stop sebuah konten yang bisa dimainkan hanya ketika kamu klik konten tersebut
9. Nonaktifkan Images (Gambar)
Cara mempercepat loading Google Chrome bisa dengan menonaktifkan gambar yang dimuat pada setiap website yang kamu kunjungi. Memang cara ini sedikit ekstrem dan tidak terlalu dianjurkan, tetapi Google Chrome kamu pasti loadingnya sangat cepat.
Cara menonaktifkan gambar di Google Chrome Ke menu Setting > Content Settings > Images > Do not show any images. Jika kamu mengaktifkannya kamu juga akan menghemat kuota internet.
10. Menghapus Semua Data Google Chrome
Jika terlalu banyak data google chrome kamu akan membuat loading menjadi lambat dan tidak maksimal. Data tersebut seperti cookies, cache content, dan browsing history. Untuk menghapusnya kamu bisa menggunakan aplikasi seperti "Cache Cleaner" atau kamu juga bisa menghapus lewat chrome, tetapi kami anjurkan hanya menghapus browsing history saja dengan cara tekan CTRL + H > pilih Clear browser data untuk lebih maksimal kamu bisa menghapusnya dengan memilih all time
11. Mengubah Height and Width Chrome
Jika kamu bisa menyesuaikan tile height and width akan mengalokasikan RAM lebih banyak. Keuntungannya adalah saat melakukan scrolling tidak lag atau patah-patah. Cara ini sebenarnya untuk komputer yang menggunakan RAM dibawah 4GB. Untuk RAM dibawah itu bisa mengubahnya lewat link chrome://flags > tekan CTRL + F > cari tiles > pilih enabled
12. Aktifkan Experimental Canvas
Experimental Canvas merupakan fitur pengembang yang membuat chrome mempercepat loading saat mengakses sebuah website. Cara mengaktifkannya masih sama menuju link chrome://flags > cari Accelerated Canvas > pilih enabled
13. Mengaktifkan QUIC Protocol
Masih dengan chrome://flags, fitur ini adalah sebuah sarana protocol koneksi yang dibuat oleh google yang bisa mencegah beberapa perjalanan server untuk membuat sambungan. Jadi cara ini bisa meminimalkan kamu saat memuat sebuah halaman website
14. Menggunakan Web Boost Extension
Web Boost adalah sebuah ekstensi yang berfungsi membantu chrome membuka halaman website menjadi lebih cepat. Tidak hanya itu Web Boost juga dapat memblokir iklan
Untuk mendownloadnya kamu bisa klik link https://chrome.google.com/webstore/detail/web-boost-wait-less-brows/ahbkhnpmoamidjgbneafjipbmdfpefad
Demikianlah 14 Cara Mempercepat Loading Google Chrome Semoga dengan mencoba cara yang sudah tulis diatas kamu bisa menggunakan chrome dengan kinerja dan kecepatan yang maksimal.
Demikianlah 14 Cara Mempercepat Loading Google Chrome Semoga dengan mencoba cara yang sudah tulis diatas kamu bisa menggunakan chrome dengan kinerja dan kecepatan yang maksimal.