Hindari 4 Kebiasaan "Ngecas" Android Agar Baterai Tetap Awet

Hindari 4 Kebiasaan "Ngecas" Android Agar Baterai Tetap Awet
Daftar Isi Artikel


Magelang1337.comHal Yang Wajib di Hindari Saat Charge HP Android. Nge-charge Smartphone adalah salah satu hal yang harus di perhatikan oleh semua pengguna Smartphone. Terhubungnya antara daya listrik dengan baterai menjadi bagian paling sensitif dan  bisa membuat HP terjadi kerusakan. Mengisi daya dengan asal - asalan dan tidak sesuai prosedur bisa membuat Baterai tidak awet, Penurunan Performa Pada HP , yang paling buruk adalah terjadi ledakan bila kelebihan daya.

Apakah HP Harus dimatikan Saat di-charge ?

Saat ini Kebanyakan Smartphone telah memakai Baterai Lithium-ion. Semakin banyak di (charge), baterai jenis ini akan semakin boros. Contohnya, sekitar satu perlima kapasitas baterai Lithium-ion akan hilang sesudah 500 kali charge.

Umur dari baterai ini adalah 500 kali charge dan baru menurun saat smartphone baterainya sudah habis hingga 0 persen atau saat dicharge penuh sampai 100 persen. Jadi biarpun Kamu tidak mematikan smartphone, baterai itu akan tetap awet. Lebih baik charge hp dalam keadaan mati atau hidup artinya sama saja.

Beberapa Kebiasaan Buruk Saat Charge Smartphone

Pada kesempatan kali ini Magelang1337 akan berbagi Hal-hal yang perlu kamu perhatikan waktu "ngecharge" smartphone. Ada beberapa hal yang tidak harus dilakukan ketika ngecharge HP. Apa itu? Untuk Lebih jelas, Mari simak ulasan lengkapnya dibawah ini.

1. Jangan Tunggu Baterai Sampai 0%

Kebanyakan pemakai smartphone memang seperti itu, charge HP saat baterai sudah 0% atau paling tidak 5%. Hal ini sebenarnya boleh saja, Tetapi di sisi lain ada kabar bahwa cara ini bisa menurunkan performa dari smartphone kamu. Nantinya Lama - kelamaan, Baterai smartphone bisa drop. Dan yang paling buruk adalah bisa mengalami kerusakan.

Dalam tes menunjukkan bahwa siklus rata-rata baterai sekitar 1000-2500 dalam keadaan maksimum baterai sisa 25%. Tapi ketika baterai hanya sisa 0%, maka hanya sekitar 300-500 saja. Jadi lebih baik ketika baterai sudah 30% smartphone langsung di-charge saja.

2. Jangan Mengisi Baterai Semalaman

Bagian kedua yang perlu Kamu pertimbangkan adalah jangan mengisi daya HP sepanjang malam. Bagian ini sebenarnya sangat penting, tetapi banyak pemakai yang mengabaikannya. Kenapa tidak boleh Charge semalaman? Karena akan membuat daya terus mengisi, Baterai akan penuh atau sudah Full biasanya hanya dalam 1-5 jam. Hal terburuk yang bisa terjadi adalah ledakan dari baterai. Dan tentu saja, Smartphone kamu tidak dapat dipakai lagi.

3. Jangan Mengisi Baterai HP dengan Charge Bajakan

Hindari Charger Bajakan


Sebaiknya, Kamu harus hindari "ngecas" HP dengan kabel yang bukan milikmu. Kenapa? Karena kualitas pasti dipertanyakan. Lebih baik kamu menggunakan Kabel smartphone milik sendiri. Jika kabel charge kamu rusak, Kamu bisa mendapatkannya langsung dari Service Center.

Service Center akan memberikan Charge yang Ori dan sesuai dengan smartphone yang Kamu miliki. Charge bajakan memang banyak di pasar dan harga pasti lebih murah daripada yang asli. Tetapi, pasti kualitasnya kurang bagus dan tidak akan bertahan lama.

4. Jangan Nge-cas HP Diatas Kasur Atau di Tempat Empuk

Hal ini dilakukan untuk menghindari panas yang berlebih pada smartphone atau baterai, Jadi sebaiknya kamu jangan charge hp di atas kasur, bantal, kursi, atau tempat empuk lainnya. Saat kamu ng-charge hp saja sudah panas, apalagi ditambah taruh pada tempat yang empuk, Jadi panas pada baterai akan bertambah lebih besar. Charge yang baik adalah meletakkan pada tempat yang keras seperti meja atau lantai.

Itulah ulasan tentang Hal Yang Perlu Kamu Hindari Saat Nge-Charge Hp Android, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang ingin mau ditanyakan atau sampaikan, silahkan Kunjungi kami melalui Facebook @Magelang1337. Terima kasih dan selamat mencoba!

★★★★