5+ Cara Mengatasi Layar HP Bergaris dengan Mudah

5+ Cara Mengatasi Layar HP Bergaris dengan Mudah
Daftar Isi Artikel

Cara mengatasi layar HP bergaris berikut ini cukup mudah sehingga bisa dicoba sendiri di rumah sebelum membawa HP ke tempat service. Layar HP memang sering mengalami berbagai masalah yang mengganggu. Mulai dari layar bergaris, layar gelap, layar ngehang, sensitivitas layar menurun, dan berbagai masalah layar HP lainnya.

Kali ini kita akan lebih fokus untuk membahas masalah layar HP yang bergaris, baik itu vertikal maupun horizontal. Munculnya garis pada layar ponsel tersebut tentunya sangat mengganggu kenyamanan selama menggunakan ponsel. Sebab, garis tersebut bisa membuat konten pada layar HP menjadi tertutup dan tidak terlihat.

Hal tentu membuat kita tidak bisa menggunakan HP secara maksimal. Bahkan untuk kegiatan yang tidak terlalu penting seperti menonton video atau bermain game juga menjadi tidak menyenangkan. Selain itu, masalah layar HP ini tentunya juga bisa menyebabkan kekhawatiran akan merusak komponen HP lebih banyak lagi.

Cara Mengatasi Layar HP Bergaris Sendiri di Rumah

Agar bisa menggunakan HP dengan lancar seperti semula, tentu harus segera memperbaiki dan menghilangkan garis pada layar. Untuk memperbaikinya tidak perlu langsung ke tukang service, sebab ada cara yang bisa kita coba sendiri. Berikut ini adalah beberapa caranya yang mudah dan simpel:

  1. Restart HP

Restart memang sering menjadi solusi pertama untuk berbagai masalah atau error yang terjadi pada ponsel. Ketika muncul masalah HP bergaris, restart pun bisa menjadi solusinya. Caranya pun mudah, cukup menekan tombol power beberapa saat kemudian pilih restart. Setelah itu tunggu hingga proses restart tersebut selesai.

Cara mengatasi layar HP bergaris lainnya bisa juga dengan memilih daya mati untuk mematikan ponsel. Setelah itu, biarkan ponsel dalam kondisi mati selama beberapa saat. Kemudian hidupkan HP kembali seperti biasanya. Cek apakah masalah layar HP yang bergaris sudah menghilang atau garis tersebut masih ada pada layar ponsel.

  1. Aktifkan Safe Mode

Cara berikutnya yaitu dengan memanfaatkan safe mode pada ponsel. Safe mode sendiri merupakan salah satu fitur yang mampu membantu pengguna ponsel dalam menemukan serta memecahkan masalah pada ponsel. Fitur ini akan menonaktifkan aplikasi pihak ketiga yang mungkin bisa menyebabkan munculnya garis pada layar ponsel.

Cara mengatasi layar HP bergaris ini cukup mudah. Pertama tekan dan tahan tombol power hingga muncul pilihan. Lalu tekan dan tahan pada menu power off dan akan muncul pemberitahuan HP akan mengaktifkan safe mode, klik OK. Setelah itu jika garis pada ponsel menghilang artinya aplikasi yang dinonaktifkan memang bermasalah dan bisa dihapus.

  1. Cas HP hingga Penuh

Cara sederhana lainnya yaitu dengan mengisi daya ponsel hingga penuh. Namun sebelumnya pastikan untuk menghabiskan daya baterai HP terlebih dahulu hingga benar-benar habis. Setelah itu barulah cas HP hingga penuh dan nyalakan kembali. Jika berhasil maka ketika menyala garis pada layar HP akan menghilang.

  1. Tekan Garis pada Layar

Ketika layar HP menerima tekanan yang kuat maka bisa saja memunculkan garis pada layarnya. Cara mengatasi layar HP bergaris dan goyang ini dengan menekan permukaan layar HP sesuai garis dengan perlahan. Tujuannya untuk mengembalikan LCD yang tertekan agar kembali normal dan garis pada layar akan menghilang.

  1. Dinginkan HP

Layar HP bergaris bisa saja muncul karena perubahan suhu pada HP yang membuatnya terlalu panas. Karena itu cobalah untuk menurunkan suhu HP tersebut. Misalnya dengan melepas softcase lalu meletakkan HP di permukaan yang dingin seperti di lantai. Setelah itu muat ulang HP dan cek layar masih bergaris atau tidak.

  1. Update OS

Versi OS yang terlalu lama bisa menyebabkan munculnya gangguan dan bug pada ponsel. Garis yang muncul pada layar HP bisa juga muncul akibat OS yang sudah usang. Karena itu untuk mengatasinya maka cobalah untuk mengupdate sistem OS lama pada perangkat Android dengan sistem OS versi yang terbaru.

Cara mengatasi layar HP bergaris ini cukup mudah, pertama bukalah menu pengaturan pada ponsel dan klik "Pembaruan Sistem". Kemudian install versi terbaru OS. Setelah itu maka garis pada layar bisa berkurang. Bukan hanya itu saja, masalah ponsel lainnya juga bisa menghilang dan ponsel bisa berjalan dengan lebih maksimal.

  1. Nonaktifkan Show Pointer Location

Cara selanjutnya yaitu dengan menonaktifkan "Show Pointer Location" melalui menu Developer (Pilihan Pengembang). Show Pointer Location sendiri merupakan petunjuk lokasi pointer pada layar ponsel berupa garis bidik. Untuk menonaktifkan Show Pointer Location masuklah ke menu pengaturan atau settingan pada ponsel.

Selanjutnya buka menu "Tentang Ponsel" dan klik pada menu "Build Number" hingga 7 kali secara cepat untuk memunculkan "Opsi Pengembang". Cara mengatasi layar HP bergaris selanjutnya klik "Opsi Pengembang", cari "Show Pointer Location" atau "Tampilan Penunjuk" dan nonaktifkan. Setelah itu, garis pada layar akan menghilang.

  1. Reset HP

Cara lainnya yaitu dengan mereset HP. Artinya dengan cara ini HP akan kembali pada setelan pabrik dan kembali seperti ponsel baru. Tips ini juga bisa menyelesaikan berbagai masalah yang muncul pada HP. Namun sebelumnya Anda harus mencadangkan data terlebih dahulu agar berbagai data maupun aplikasi pada ponsel tidak hilang.

Untuk mereset HP atau mengembalikannya ke setelan pabrik bukalah pengaturan atau setelan pada HP. Kemudian pilihlah menu "Cadangkan" dan "Setel Ulang" Terakhir klik "opsi kembalikan ke setelan pabrik" setelah itu proses restart akan berlangsung. Setelahnya maka garis pada layar HP bisa menghilang dan tidak mengganggu lagi.

Cara mengatasi layar HP bergaris ini tentunya mampu memberikan dampak yang bagus. Namun jika garis tidak hilang maka bawalah ke tempat service HP.

★★★★

Silahkan Komentar dengan bahasa yang sopan :)

  1. Untuk membuat judul komentar, gunakan <i rel="h2">Judul Komentar</i>
  2. Untuk membuat kotak catatan, <i rel="quote">catatan</i>
  3. Untuk membuat teks stabilo, <i rel="mark">mark</i>
  4. Untuk membuat teks mono, <i rel="kbd">kbd</i>
  5. Untuk membuat kode singkat, <i rel="code">shorcode</i>
  6. Untuk membuat kode panjang, <i rel="pre"><i rel="code">potongan kode</i></i>
  7. Untuk membuat teks tebal, <strong>tebal</strong> atau <b>tebal</b>
  8. Untuk membuat teks miring, <em>miring</em> atau <i>miring</i>