Cara Reset HP Oppo Lupa Password, Hard Reset Jadi Pilihan Terakhir

Cara Reset HP Oppo Lupa Password, Hard Reset Jadi Pilihan Terakhir
Daftar Isi Artikel

 

Seseorang yang lupa kata sandi HP Oppo berada di posisi cukup sulit. Seringkali pemilik ponsel panik dan tidak tahu apa yang harus dilakukan karena tidak dapat mengakses masuk perangkat karena terkunci. Salah satu solusinya adalah dengan melakukan reset. Cara reset HP Oppo lupa password kini bisa dilakukan dengan mudah.

Cara Reset HP Oppo Lupa Password, Hard Reset Jadi Pilihan Terakhir

Ponsel yang error bisa terjadi karena banyak file rusak atau sudah digunakan dalam waktu lama. Hal ini bisa berpengaruh terhadap performa menjadi lebih lambat, tidak terkecuali pada ponsel Oppo. Ada beberapa opsi yang bisa dilakukan, yakni dengan mereset HP menyeluruh maupun sebagian.

Sehingga, ponsel dapat digunakan dalam keadaan optimal sama seperti baru. Melakukan reset juga bisa dilakukan dengan tujuan lain, seperti akan menjual ponselnya. Bisa juga melakukan reset saat ponsel dicuri, agar pencuri tidak dapat membaca data di dalamnya.

Langkah Reset HP Oppo Lupa Password

Oppo menawarkan fitur keamanan bagi para penggunanya berupa password atau PIN. Namun, ada kalanya pengguna melupakan kata sandi HP karena belum lama menggantinya atau lupa untuk mengingatnya. Untuk mengatasi hal tersebut, berikut ini tips-tips yang dapat dilakukan.

Menggunakan Email Terdaftar di Ponsel

Cara reset HP Oppo lupa password bisa dilakukan apabila sudah mendaftarkan email di dalam perangkat Oppo. Pemilik bisa memanfaatkan fitur “Lupa Kata Sandi”, langkah-langkahnya:

1.        Pilih opsi “Lupa Kata Sandi” di layar HP yang menampilkan layar kunci.

2.      Kemudian masukkan email dan password yang sudah terdaftar sebagai akun Android.

3.      Kemudian masukkan kata kunci baru sebagai pengganti bila sudah berhasil.

4.      Kata sandi sudah berubah dan kembali ke menu layar kunci.

5.      Pemilik dapat memasukkan kata sandi baru.

Menggunakan Android Device Manager

Menggunakan Android Device (ADM) berarti membutuhkan bantuan PC atau laptop untuk melakukannya. Cara ini juga bisa membantu untuk menemukan HP yang tidak sengaja terjatuh atau tertinggal dengan cara melihat lokasinya. Cara melakukannya adalah:

1.    Langkah pertama buka halaman https://www.google.com/amdroid/devicemanager/ di laptop atau PC.

2.      Kemudian login menggunakan akun Google yang terhubung dengan HP Oppo tersebut.

3.  Hampir serupa dengan Find MyMobile, pemilik bisa melihat pilihan Kunci, Dering, dan Hapus. Pilih Kunci atau Lock tergantung dengan situasi lalu cari perangkat Oppo. Apabila ponsel belum terdeteksi, coba refresh halaman dengan menekan tombol F5.

4.      Setelah terdeteksi, pemilik akan diminta memasukkan sandi baru.

5.      Selanjutnya klik tombol Kunci lalu pilih opsi restart HP.

6.      Masukkan kata sandi sesuai dengan keinginan dan selesai.

Menggunakan Aplikasi Find MyMobile

Hampir sama dengan aplikasi sebelumnya. cara reset HP Oppo lupa password bisa dengan fitur Google Find MyMobile. Cara ini cukup praktis dan dapat menjadi solusi termudah. Karena hanya perlu mengandalkan aplikasi saja.

Pemilik dapat melakukan reset jarak jauh tanpa memegang ponsel secara langsung. Tidak harus menginstal aplikasi karena bisa dilakukan melalui website. Berikut caranya:

1.   Pertama-tama buka peramban dan ketik http://www.google.com/android/find melalui perangkat lain, seperti tab, laptop, komputer, atau HP lainnya.

2.      Kemudian login akun Google yang sudah terhubung dengan ponsel Oppo.

3.  Setelah berhasil terhubung, ada beberapa pilihan yang bisa dipilih, yakni menghapus akun, membunyikan perangkat jarak jauh, dan kunci untuk mengubah kata sandi.

4.       Apabila ingin mereset HP bisa pilih opsi “Hapus” dan proses akan berjalan hingga selesai.

5.       Setelah selesai, tampilan dan semua pengaturan akan kembali seperti setelan awal.

Reset HP Oppo dengan Password

Sebelum melakukan reset, sebaiknya cadangkan atau backup file penting supaya tidak ada yang terhapus oleh sistem. Apabila file file penting sudah tersimpan dengan baik, langkah selanjutnya adalah mengikuti cara-cara berikut ini:

Reset Melalui Pengaturan

Cara reset HP Oppo lupa password ini paling mudah dan bisa dilakukan semua jenis seri HP Oppo. Apabila Ponsel sudah berhasil dipulihkan dengan beberapa langkah di atas, step selanjutnya bisa dengan mengganti passwordnya.

Reset melalui Pengaturan bawaan ponsel akan menghapus semua data yang ada di dalam memori internal. Karena itu, semua data penting perlu dicadangkan terlebih dahulu. Berikut caranya:

1.      Pertama-tama masuk ke menu Pengaturan atau Settings.

2.      Kemudian cari opsi Backup & Reset.

3.      Dalam opsi Backup & Reset, pilih reset phone.

4.      Apabila ingin menghapus semua data yang ada dalam ponsel, pilih erase everything lalu pilih yes.

5.      Tunggu hingga proses reset selesai dan HP Oppo akan secara otomatis merestart.

Reset Melalui Mode Recovery atau Hard Reset

Cara reset HP Oppo lupa password yang sudah bisa masuk ini bisa dilakukan. Apabila ponsel mengalami bootloop, mati total, hardbrick, atau masalah lainnya hingga menyebabkan ponsel tidak menyala. Cara ini juga bisa dilakukan apabila tidak tahu email dan password terdaftar tidak dapat dipulihkan.

Hal ini mengharuskan pengguna untuk mengaturnya ke pengaturan awal atau hard reset. Sebelum melakukan hard reset, pastikan baterai ponsel Oppo harus tersedia minimal 50 persen. Setelah itu, bisa mengikuti langkah berikut ini:

1.    Tekan dan tahan tombol volume bawah dan power secara bersamaan hingga muncul logo HP Oppo.

2.      Kemudian masuk ke menu ColorOS Recovery.

3.      Pilih menu Wipe data lalu tekan OK.

4.      Tunggu hingga beberapa saat hingga proses restart selesai.

5.    Booting ulang HP Oppo dan otomatis ponsel dapat dibuka kembali seperti awal beli tanpa terkunci.

Tips Agar Tidak Perlu Hard Reset

Untuk mengatasi cara reset HP Oppo lupa password tidak terjadi, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan, antaranya:

1.      Menulis password, pin, atau pola di catatan buku, aplikasi khusus, atau kertas khusus.

2.  Kombinasikan password dengan karakter yang mudah dihafal tetapi tidak mudah ditebak.

Itulah beberapa cara reset HP Oppo lupa password yang bisa dilakukan sekaligus dengan tips supaya tidak mudah lupa passwordnya. Selain itu, pemilik ponsel juga bisa menonaktifkan password menggunakan metode panggilan telepon.

★★★★

Silahkan Komentar dengan bahasa yang sopan :)

  1. Untuk membuat judul komentar, gunakan <i rel="h2">Judul Komentar</i>
  2. Untuk membuat kotak catatan, <i rel="quote">catatan</i>
  3. Untuk membuat teks stabilo, <i rel="mark">mark</i>
  4. Untuk membuat teks mono, <i rel="kbd">kbd</i>
  5. Untuk membuat kode singkat, <i rel="code">shorcode</i>
  6. Untuk membuat kode panjang, <i rel="pre"><i rel="code">potongan kode</i></i>
  7. Untuk membuat teks tebal, <strong>tebal</strong> atau <b>tebal</b>
  8. Untuk membuat teks miring, <em>miring</em> atau <i>miring</i>